Sabtu, 01 Oktober 2011

Seni Kerajinan Tangan

BUNGA UNTUK HIASAN DARI KERTAS DAUR ULANG


Sebelumnya Kita sudah belajar membuat kertas daur ulang,
Selain untuk dijadikan lembaran kertas, bubur kertas yang dengan kandungan air lebih sedikit bisa dibuat aplikasi

untuk dijadikan hiasan caranya:

  • Robek-robek kertas bekas (usahakan kertas berwarna putih dan hindari kertas koran dan yang ada lapisan lilinnya)
  • Rendam kertas
  • Haluskan (bisa menggunakan blender)
  • Campur bubur kertas dengan pewarna (saya mengunakan pewarna makanan tapi lebih baik menggunakan pewarna tekstil)
  • saring dan peras
  • buat bulat-bulat kecil lalu pipihkan dengan menggunakan jari (jepit dengan jari telunjuk dan jempol) hingga berbentuk kelopak
  • Jemur hingga kering
  • Rapihkan ujung-ujung kelopaknya
  • Rangkai menyerupai bunga di atas pigura, box atau kartu ucapan

TEHNIK MEMBUAT BUNGA DARI SABUN



Bahan :

1 buah Sabun Mandi ( Giv )
5 sdm Air Panas
Tepung Maizena ( tepung jagung ) secukupnya
Pewarna secukupnya

Cara membuat :

  • Sabun Mandi diparut dengan parutan kelapa
  • Campur dengan air panas dan diaduk sampai rata
  • Jika mau menggunakan pewarna masukkan beberapa tetes pewarna makanan
  • Masukkan tepung maizena
  • Bentuk menjadi bunga sesuai selera ( mawar kembang dan kuncup, alicia, melati, matahari, anthurium, dll 

"BROS" DARI BAHAN PLASTIK BEKAS



Peralatan :
  1. plastik bekas (mis : sikat gigi bekas, sisir bekas, dll)
  2. sendok bekas (atau bisa pakai cetakan lain yang tahan api)
  3. api (pakai lilin)


Cara kerja :
  • Pertama: Plastik bekas sikat gigi, sisir, dan sejenisnya dipotong menjadi ukuran kecil-kecil. Kalau susah ditumbuk saja. Pilih warna plastik yang bermacam-macam, warna-warni. Boleh saja satu warna, terserah kemauan kita. Merah saja, putih saja. Atau campuran dua atau tiga warna.
  • Kedua: Taruh potongan-potongan kecil plastik dalam sendok. Sebelumnya sendok diisi sedikit minyak goreng (sedikit saja, atau dioles secukupnya).
  • Ketiga: Jangan lupa menyiapkan air dingin dalam wadah kobokan atau tempat cuci tangan, yaitu untuk mendinginkan plastik yang telah meleleh.
  • Keempat: Nyalakan lilin, lalu taruh sendok yang telah berisi potongan-potongan plastik di atas nyala lilin. Atur jarak api dengan sendok agar cukup panas, tetapi tidak sampai api menjilat plastik dan terbakar. Kalau terbakar, artinya sama saja kita membakar plastik dan akan berasap hitam mengandung racun dioksin.
  • Kelima: Plastik mulai meleleh. Kalau diukur, kira-kira suhunya sekitar 200 derajat Celcius. Bila telah meleleh semua, segera sendok dimasukkan ke dalam air dingin yang telah disiapkan. Plastik yang meleleh akan segera membeku dan lepas dari sendok. Kalau belum lepas, tekan dengan ibu jari supaya lepas. Jadilah bentukan sesuai cembungan sendok, berwarna sesuai pilihan kita.
catatan :
plastik bekas ini bisa juga diganti dengan kantong-kantong plastik yang sudah tidak dipakai kemudian digunting kecil-kecil (lembut).
Selamat mencoba !!!
 
Vas Aluminum Antik

Barang antik selalu menarik perhatian, utamanya jika barang tersebut dapat diperoleh dengan harga murah. Apalagi jika Anda bisa membuatnya sendiri!

Kali ini kami akan menyajikan cara pembuatan vas antik aluminium. Tetapi bahan dasar yang digunakan bukan aluminium, melainkan kayu bekas, yang kemudian ditempeli aluminium. Anda bisa membuat sendiri vas kayu ini, atau membeli vas yang sudah jadi. Karena nantinya akan dilapisi dengan aluminium, Anda tidak perlu membeli vas yang bagus dan mahal.

Sekalipun kami menampilkan polesan aluminium ini pada vas, Anda bisa menerapkannya pada media lainnya, seperti pigura, kotak perhiasan, tempat tisu, dll., asal benda-benda tersebut terbuat dari kayu.



1.Alat dan bahan:

-Vas kayu

-Kertas karton tebal

-Lem wallpaper

-Aluminium foil

-Cutter

-Cat antik

-Kuas

-Tisu

-Water based varnish (vernis berbahan dasar air)

-Sponge brush (spons bertangkai)


2.Bersihkan seluruh permukaan vas dengan tisu atau lap bersih. Langkah ini perlu Anda lakukan agar lem dapat melapisi permukaan vas kayu dengan baik.



3.Buatlah sebuah gambar pada karton tebal, lalu guntinglah mengikuti bentuk yang sudah dibuat tadi. Anda juga bisa membuat nama Anda sendiri jika mau.



4.Tempelkan gambar atau nama yang sudah Anda bentuk dan gunting tadi pada vas kayu. Agar gambar/nama dapat tertempel dengan baik, oleskan lem pada potongan karton dan juga pada vas kayu.



5.Setelah gambar tertempel dengan baik, siapkan aluminium foil. Potong aluminium foil sedikit lebih besar dari bidang yang akan ditempeli. Remas aluminium foil agar terlihat kusut. Tip: agar Anda tidak sulit membuka kembali remasan aluminium, jangan meremasnya secara sembarangan, melainkan lipatlah aluminium menjadi kecil, kemudian tekan-tekanlah.



6.Jika aluminium foil sudah cukup kusut, buka kembali lipatannya. Lakukanlah dengan hati-hati agar aluminium foil tidak rusak/robek.



7.Bubuhkan lem pada seluruh permukaan vas dan tempelkan aluminium foil tadi. Gunakan jari saat menempelkan aluminium foil. Jangan mendorongnya dengan jari, karena akan membuat hasil remasan (efek kusut) menjadi hilang.



8.Pada bagian yang telah ditempeli potongan karton tadi, tekan-tekan aluminium foil sehingga bentuk gambar tadi dapat terlihat dengan jelas. Tekan-tekan terutama pada bagian tepinya.



9.Sesudah seluruh permukaan vas tertutup aluminium foil, potong aluminium foil yang tersisa di bagian tepi menggunakan cutter.



10.Siapkan cat antik. Kocok cat tersebut sampai rata dan siap digunakan. Bubuhkan cat tersebut pada vas menggunakan sponge brush sampai seluruh permukaan vas tertutup.



11.Setelah seluruh permukaan vas dilapisi oleh cat antik, segera lap permukaan vas tersebut menggunakan tisu. Cat yang tertinggal pada permukaan vas akan menimbulkan kesan antik.



12.Sebagai langkah terakhir, Anda bisa membubuhkan vernis (berbahan dasar air) pada seluruh permukaan vas, untuk menjaga agar cat antik yang telah dibubuhkan tidak hilang. Oleskan vernis ini tipis-tipis saja, karena aluminium foil tidak menyerap air sehingga jika terlalu tebal, setelah vernis mengering akan timbul bintik-bintik putih.

MEMBUAT ASBAK HIAS BERBAHAN RESIN


Alat:
  • Cetakan asbak dari bahan melamin
  • Gelas Ukur
  • Suntik besar (bekas suntik refill printer)
  • Gelas adukan
  • Pengaduk
  • Bahan:
  • Permata Imitasi yang hendak ditampilkan
  • Resin
  • Katalis
  • Pigmen warna
  • Sekam bakar
  • Glitter
Langkah Kerja:
  1. Siapkan permata Imitasi yang hendak ditampilkan
  2. Siapkan bahan asbak yang terdiri atas:
  3. Resin 50 ml
  4. Katalis 0,5 ml
  5. Pigmen warna 0,5 cc
  6. Campurkan 50 ml Resin dan 0,5 ml katalis, kemudian aduk hingga semua bahan bercampur merata.
  7. Tuang ke dalam cetakan sebagai lapisan pertama asbak
  8. Dalam keadaan masih cair, masukan permata imitasi yang telah disiapkan, bagian atas yang hendak ditampilkan menghadap kearah luar
  9. Tunggu bagian ini menjadi setengah kering, yakni ketika fisik resin sudah kenyal seperti agar-agar.
  10. Buat adonan kedua dengan resep yang sama, namun ditambah dengan sekam bakar dan glitter
  11. Aduk hingga merata adonan tersebut, kemudian tuangkan keatas lapisan kedua yang telah agak mengeras.
  12. Tunggu hingga adonan mengering. Kemudian keluarkan dari cetakan dengan cara mengetuk dengan agak keras.

LAMPU UNIK DARI BOTOL SUSU



Caranya:
  • bersihkan botol susu bekas
  • Gambar dan modifikasi sesuai dengan selera Anda.
  • Buatlah sambungan lampu, bohlam kecil
  • Siapkan kabel lengkap dengan stekernya. 

LAMPU TIDUR DARI BOTOL PLASTIK BEKAS



Sebelum memualai kreasi, bahan dan alat yang kita perlukan adalah:

  1. Botol Plastik Bekas dengan model sesuai selera kita yang telah kita bersihkan,
  2. Kabel listrik,
  3. lampu kecil (lampu cabai beserta cupnya),
  4. colokan lampu,
  5. cutter yang tajam,
  6. lem plastik, dan
  7. cat semprot.

Setelah semua bahan dan perlengkapan telah siap, langkah selanjutnya yang kita lakukan adalah:

  • Kita potong bagian bawah botol plastik tersebut mengikuti bentuknya menggunakan cutter yang tajam. Jika bentuknya bergelombang kita ikuti saja menurut bentuknya. Bagian bawah botol ini akan kita jadikan sebagai kaki lampu tidur kita.
  • Lubangi bagian tengah dari bawah botol plastik yang telah kita potong, untuk lubang kabel. Buat juga lubang yang sama di bagian tutup botolnya.
  • Rekatkan bagian bawah botol plastik yang telah dipotong tersebut kebagian tutup botolnya dengan menggunakan lem. Sesuaikan letaknya dengan lubang yang telah kita buat di tutup botol tersebut (bisa juga lubang dibuat setelah tutup botol dan bagian bawah lubang di rekatkan-pilih yang menurut kita mudah saja)
  • kemuadian setelah sambungan telah kering dan kuat. Kita bisa memberi warna lampu dari botol plastic tersebut menggunakan cat semprot (bisa menggunakan cat semprot dalam kemasan kaleng (pylok) atau menggunakan cat minyak yang disemprotkan menggunakan semprotan nyamuk).
  • setelah cat mengering, kita tinggal memasang lampu dan kabelnya saja. Rekatkan cup lampu dengan menggunakan lem pada bagian dalam tutup botol agar lebih kuat.
  • tambahkan beberapa ornamen/hiasan sesuai dengan selera kita.
Mudah bukan cara membuatnya? Caranya pun sangatlah mudah… hanya dengan sedikit kreativitas kita bisa menyulap sebuah botol plastik bekas yang tidak berguna menjadi hiasan lampu kamar yang cantik dan unik, yang memiliki nilai kreatifitas dan ekonomi yang tinggi.
 
GOODY BAG ULANG TAHUN

Meski isinya biasa saja tapi kalau kemasannya unik maka bingkisan atau goody bag ulang tahun
si kecil akan tampak istimewa.
* karton gelombang
* plastik mika
* pita
* karton tebal
* lem
* gunting/cutter
* pensil
* penggaris

Cara membuat:
1. Potong kertas gelombang membentuk lingkaran kecil sebanyak 2 buah. Ukurannya disesuaikan dengan kebutuhan.
2. Kemudian potong kertas gelombang membentuk persegi panjang selebar keliling lingkaran ditambah 1 cm untuk perekatan.
3. Ambil salah satu kertas berbentuk lingkaran sebagai alas kemudian rekatkan kertas gelombang berbentuk persegi panjang di sekelilingnya.
4. Tempelkan guntingan karton tebal sebagai pegangan di bagian atas.
5. Potong karton gelombang dengan ukuran 2cm x keliling lingkaran. Rekatkan dengan potongan lingkaran yang tersisa untuk dijadikan tutup tas.
6. Tempelkan pita sebagai hiasan.

HIASAN DARI TEPUNG MAIZENA




Untuk membuat hiasan dinding berikut bahan bahannya :

Bahan baku :
  1. Tepung maizena curah, 400 gr
  2. Lem fox 200 gr
  3. Air dan minyak goreng secukupnya

Bahan penunjang :
  1. Kertas karton
  2. Pewarna makanan ( merk grave dll )

Alat kerja :
  • Pisau kecil
  • seruatn buah
  • cetakan kue
  • Plastik untuk alas mencetak
  • gunting dll

Langkah-langkah pembuatan :

  • Campurkan Lem dan teung ke dalam wadah/toples kemudian tambahkan air dan minyak sedikit demi sedikit sambil diremas remas menggunakan tangan sampai adonan pulen
  • Ambil adonan sebesar ibu jari sebesar ibu jarikelingking bentuk bulat bulat sebanyak 400 buah dan keringkan.. sambil menunggu kering buat juga dengan bentuk model lainnya.. dan jangan lupa kasih warna yang menarik untuk model model hiasannya.setelah terkumul model nya satukan dengan lem fox pada bidang untuk hiasan dinding. Untuk hasil yang maksimal sebaiknya jangan lakukan pengerimngan menggunakan oven.

Alangkah baiknya jika proses pengeringan dengan menggunakan panas matahari.
Untuk efektifnya pengeringan dilakukan selama 1 hari.. ( tergantung mendung/ panas )

Nah setelah kering benar artinya hiasan dinding sudah jadi.dan .bisa di koleksi sendiri maupun dijual untuk bisnis sampingan anda. 
 

Tak Hanya Cegah Resiko Obesitas, Olahraga Juga Mencerdaskan














Setiap orang tua pasti ingin anaknya pintar. Sebab itu tak heran bila   banyak orang tua kerap mendaftarkan buah hatinya untuk mengikuti beragam kelas/ kursus. Padahal tak harus selalu dengan belajar ini-itu (cara ini kadang malah membuat anak stres) baru anak bisa pintar.

Sebuah penelitian diadakan oleh sekelompok ilmuwan dari Amerika. Mereka mendapati bahwa olahraga merupakan cara yang efektif untuk meningkatkan kecerdasan anak. Aktivitas fisik bisa membuat seorang lebih 'berotak', sebab semakin sehat seorang anak, maka sel-sel otaknya pun dapat bertumbuh dengan baik pula. Tak hanya membuat tubuh sehat dan menjaga berat badan tetap ideal, melakukan olahraga teratur juga membuat kemampuan berpikir anak semakin meningkat. Dengan kata lain, olahraga bikin anak lebih pintar.

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa melakukan olahraga secara teratur tidak hanya menjauhkan anak-anak dari risiko obesitas (kegemukan), tetapi juga dapat meningkatkan kemampuan berpikir, bahkan kemampuan hitung dan matematika.

Menurut hasil scan otak yang dilakukan peneliti, olahraga teratur terkait dengan meningkatnya aktivitas di bagian otak yang berhubungan dengan pemikiran yang kompleks dan pengendalian diri.

"Ini berarti olahraga teratur dapat meningkatkan kemampuan dan prestasi anak. Kita tahu bahwa olahraga baik untuk tubuh, tetapi sebelumnya kita tidak memiliki bukti bahwa hal itu dapat membantu anak-anak lebih baik di sekolah," jelas Catherine Davis, pemimpin studi dan psikolog kesehatan klinis di Georgia Prevention Institute, Georgia Health Sciences University di Augusta, seperti diberitakan Health24.

Meski studi dilakukan pada anak-anak dengan kelebihan berat badan, tapi Davis percaya bahwa hasil yang sama juga akan terlihat pada anak-anak dengan berat badan normal.

Davis mengatakan bahwa perubahan-perubahan positif ini adalah hasil dari kombinasi faktor biologis dan lingkungan.

"Ada beberapa faktor pertumbuhan saraf yang telah diidentifikasi pada tikus yang berolahraga. Manfaat ini dapat mencakup karena lebih banyak sel-sel otak yang berkembang dan adanya koneksi di antara sel-sel tersebut," jelas Davis.

Tetapi juga ada faktor sosial dan lingkungan, lanjut Davis, seperti adanya rangsangan lebih ketika Anda bergerak. "Jadi kognitif menstimulasi Anda untuk bergerak," jelas Davis.

"Pastikan anak Anda memiliki kehidupan yang seimbang, tidak hanya belajar, tetapi mereka juga perlu belajar untuk merawat tubuh dengan olahraga. Olahraga harus menjadi bagian penting dari kehidupan anak-anak," katanya.

Hasil penelitian Davis telah dipublikasikan dalam jurnal Health Psychology.

Anak-anak yang aktif cenderung memiliki tingkat intelegensi dan daya ingat yang lebih baik daripada mereka yang kurang aktif.

Para peneliti juga menemukan bahwa salah satu bagian terpenting otak (hippocampus) anak yang aktif bergerak, 12% lebih besar daripada otak anak yang kurang fit. Hippocampus sendiri merupakan bagian otak yang bertanggung jawab untuk daya ingat dan belajar. Hal ini membuat mereka percaya bahwa mendorong anak untuk banyak 'bergerak' sejak usia penting untuk membantu mereka meraih nilai baik di sekolah nanti.

Tim peneliti dari University of Illinois (USA) ini mempelajari otak 49 anak usia 9-10 tahun dengan alat khusus. Mereka juga mengetes kecakapan fisik tiap anak dengan meminta mereka berlari di atas treadmill.

Profesor Art Kramer yang memimpin studi tersebut mengatakan, "kita semua tahu bahwa faktor pengalaman, status sosial, dan lingkungan turut mempengaruhi perkembangan otak seorang anak. Jika seorang anak mewarisi gen buruk dari orang tuanya, maka hal itu sukar untuk diperbaiki. Tak mudah juga untuk mengubah status ekonomi seseorang dalam waktu singkat. Oleh sebab itu, penemuan ini sangat penting sebab bisa membuka jalan lain untuk memperbaiki keadaan yang tak mungkin diubah."

Dan, olahraga merupakan cara yang paling tepat dan sehat. (fn/dt/kp) www.suaramedia.com

Batik Indonesia

Batik

 
Batik adalah salah satu cara pembuatan bahan pakaian. Selain itu batik bisa mengacu pada dua hal. Yang pertama adalah teknik pewarnaan kain dengan menggunakan malam untuk mencegah pewarnaan sebagian dari kain. Dalam literatur internasional, teknik ini dikenal sebagai wax-resist dyeing. Pengertian kedua adalah kain atau busana yang dibuat dengan teknik tersebut, termasuk penggunaan motif-motif tertentu yang memiliki kekhasan. Batik Indonesia, sebagai keseluruhan teknik, teknologi, serta pengembangan motif dan budaya yang terkait, oleh UNESCO telah ditetapkan sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) sejak 2 Oktober, 2009
  
Sejarah Batik di Indonesia

 Sejarah pembatikan di Indonesia berkait erat dengan perkembangan kerajaan Majapahit dan penyebaran ajaran Islam di Tanah Jawa. Dalam beberapa catatan, pengembangan batik banyak dilakukan pada masa-masa kerajaan Mataram, kemudian pada masa kerjaan Solo dan Yogyakarta.

        Jadi kesenian batik ini di Indonesia telah dikenal sejak zaman kerjaan Majapahit dan terus berkembang kepada kerajaan dan raja-raja berikutnya. Adapun mulai meluasnya kesenian batik ini menjadi milik rakyat Indonesia dan khususnya suku Jawa ialah setelah akhir abad ke-XVIII atau awal abad ke-XIX. Batik yang dihasilkan ialah semuanya batik tulis sampai awal abad ke-XX dan batik cap dikenal baru setelah perang dunia kesatu habis atau sekitar tahun 1920. Adapun kaitan dengan penyebaran ajaran Islam. Banyak daerah-daerah pusat perbatikan di Jawa adalah daerah-daerah santri dan kemudian Batik menjadi alat perjaungan ekonomi oleh tokoh-tokoh pedangan Muslim melawan perekonomian Belanda.

        Kesenian batik adalah kesenian gambar di atas kain untuk pakaian yang menjadi salah satu kebudayaan keluaga raja-raja Indonesia zaman dulu. Awalnya batik dikerjakan hanya terbatas dalam kraton saja dan hasilnya untuk pakaian raja dan keluarga serta para pengikutnya. Oleh karena banyak dari pengikut raja yang tinggal diluar kraton, maka kesenian batik ini dibawa oleh mereka keluar kraton dan dikerjakan ditempatnya masing-masing.

        Lama-lama kesenian batik ini ditiru oleh rakyat terdekat dan selanjutnya meluas menjadi pekerjaan kaum wanita dalam rumah tangganya untuk mengisi waktu senggang. Selanjutnya, batik yang tadinya hanya pakaian keluarga kraton, kemudian menjadi pakaian rakyat yang digemari, baik wanita maupun pria. Bahan kain putih yang dipergunakan waktu itu adalah hasil tenunan sendiri.

        Sedang bahan-bahan pewarna yang dipakai tediri dari tumbuh-tumbuhan asli Indonesia yang dibuat sendiri antara lain dari: pohon mengkudu, tinggi, soga, nila, dan bahan sodanya dibuat dari soda abu, serta garamnya dibuat dari tanahlumpur.

        Jaman MajapahitBatik yang telah menjadi kebudayaan di kerajaan Majahit, pat ditelusuri di daerah Mojokerto dan Tulung Agung. Mojoketo adalah daerah yang erat hubungannya dengan kerajaan Majapahit semasa dahulu dan asal nama Majokerto ada hubungannya dengan Majapahit. Kaitannya dengan perkembangan batik asal Majapahit berkembang di Tulung Agung adalah riwayat perkembangan pembatikan didaerah ini, dapat digali dari peninggalan di zaman kerajaan Majapahit. Pada waktu itu daerah Tulungagung yang sebagian terdiri dari rawa-rawa dalam sejarah terkenal dengan nama daerah Bonorowo, yang pada saat bekembangnya Majapahit daerah itu dikuasai oleh seorang yang benama Adipati Kalang, dan tidak mau tunduk kepada kerajaan Majapahit.

        Diceritakan bahwa dalam aksi polisionil yang dilancarkan oleh Majapahati, Adipati Kalang tewas dalam pertempuran yang konon dikabarkan disekitar desa yang sekarang bernama Kalangbret. Demikianlah maka petugas-petugas tentara dan keluara kerajaan Majapahit yang menetap dan tinggal diwilayah Bonorowo atau yang sekarang bernama Tulungagung antara lain juga membawa kesenian membuat batik asli.
Cinta dalam Selembar Batik

 Memahami batik berarti mengenal tingginya nilai warisan budaya yang layak dibanggakan. Karenanya, menjadi ironi bila sampai saat ini dokumentasi audiovisual tentang batik Indonesia masih relatif jarang. Dalam konteks itu, upaya Nia Dinata memproduksi film dokumenter Batik, Our Love Story patut dihargai.
Film ini mengisahkan batik sebagai ekspresi cinta yang didedikasikan oleh para pembuatnya. Ditampilkan sejumlah pembuat batik legendaris dari beberapa sentra batik, seperti Pekalongan, Cirebon, Yogyakarta, Solo, Lasem, dan Madura.
Liem Poo Hien di Pekalongan, misalnya, bukan hanya mewarisi rumah batik yang dibangun orangtua dan kakek neneknya. Ia juga menyerap semangat, ketekunan, dan kecintaan para perintis batik china peranakan dan batik hokokai itu hingga tetap bisa memproduksi batik sampai hari ini.
Hal yang sama dilakukan Widianti Widjaya yang meneruskan rumah batik Oey Soe Tjoen. Widianti, misalnya, masih mewarnai sendiri batik yang ia produksi tanpa sarung tangan. ”Karena susah merasakan kelendirian air keras pewarnanya kalau pakai sarung tangan. Jadi enggak bisa sering-sering juga. Diwarnai sekalian kalau sudah agak banyak batiknya,” ujarnya.
Di Pekalongan, Sugeng Madmil, yang meneruskan usaha batik orangtuanya, mengisahkan minat orang untuk membeli batik koleksi yang ia warisi, di antaranya ada yang berumur 200 tahun. Hanya orang gila yang tidak butuh uang, katanya, tetapi kecintaan pada batik membuat Sugeng yakin tak akan pernah melepaskan batik-batik itu.
Banyak cerita
Para pembuat batik yang penuh cinta ini juga mengungkapkan kegalauan bahwa tak banyak anak muda yang berminat menekuni keterampilan membatik, apalagi menjadikan batik sebagai sandaran sepanjang usia. Sedikit disiratkan dalam film dokumenter ini ketidaksejahteraan para buruh pembatik.
Kata Widianti, fasilitas untuk membatik saja pemerintah tak menjamin. ”Jadi, mimpilah kalau pembatik bisa menjamin anak-anaknya akan tetap membatik,” ujarnya. Minyak tanah, bahan untuk bikin malam, dan kain mori, misalnya, bisa melonjak mahal harganya dan susah didapat.
Di Lasem, kelompok usaha bersama pembuat batik di Desa Jeruk bisa mengubah nasib dari sekadar buruh pembatik menjadi pengusaha—meski tak terceritakan bagaimana itu dilakukan. Mereka juga mendidik anak-anak kecil membatik. Namun, sebagian besar anak-anak itu tak meneruskan pelajaran membatik begitu mereka beranjak remaja.
Dalam bahasa gambar, film ini bertutur dengan baik. Namun, banyaknya ide yang ingin disampaikan memang menyulitkan semua tuntas tersampaikan. Cerita tentang bagaimana motif batik menggambarkan kondisi lingkungan, ingatan suka dan duka, juga doa dan harapan, misalnya, belum sepenuhnya tergambar.
Belum tersampaikan pula kekhasan yang membawa selembar kain batik menjadi legenda, misalnya, pada batik-batik Oey Soe Tjoen, Liem Ping Wie, atau Sigit Witjaksono. sumber: kompas cetak

Global Warming

Kenaikan Permukaan Laut Dunia
Indonesia Kehilangan 26 Pulau
Kerusakan lingkungan, terutama  akibat penambangan pasir laut dan abrasi dianggap sebagai biang keladi lenyapnya secara fisik 26 pulau di Indonesia.  Dari 17.506 pulau, kini jumlahnya melorot  menjadi 17.480 pulau. Data ini dihimpun oleh Departemen  Kelautan dan Perikanan, yang  masih terus melakukan pendataan dan akan selesai dirangkum tahun 2009 mendatang. Hilangnya pulau-pulau ini semakin kentara  sejak  8 tahunan lalu, pada saat penambangan pasir laut semakin marak. Yang menjadi kekhawatiran Departemen Kelautan dan Perikanan adalah jumlah pulau yang hilang diperkirakan semakin menjadi dengan adanya  perubahan iklim.  Diperkirakan hingga tahun 2030,  akan hilang sekitar 2000 an pulau di Indonesia, bila tidak dilakukan pencegahan sedini mungkin.  Kembali Hutagalung: “Pemanasan global telah mengakibatkan kenaikan air laut. Di Jakarta saja 5 hinga 8 milimeter tiap tahunnya. Ini serius untuk masa depan. Diperkirakan dalam beberapa tahun ke depan 25 tahun ke depan lah, lebih dari 2000 pulau yang akan tenggelam. “Departemen Kelautan dan Perikanan menyatakan perlindungan laut juga merupakan faktor penting dalam memperlambat perubahan iklim. Apalagi, terumbu karang, padang lamun, dan biota laut lainnya dapat menyerap karbondioksida sebanyak 246 juta ton per tahun. Untuk itu, Departemen Kelautan dan Perikanan akan mengupayakan bantuan perlindungan kelautan Indonesia dalam Konferensi Iklim Internasional yang akan berlangsung di Bali Desember mendatang.
http://www.dw-world.de/dw/article/0,2144,2977544,00.html

Desa di Alaska menerima bantuan untuk relokasi karena perubahan iklim
Desa di Newtok dan 400 penduduk Yupik Eskimo menerima US$3 juta dari negara bagian Alaska, AS untuk membantu merelokasi diri mereka ke tanah yang lebih aman dan lebih tinggi. Dari 213 desa asli di Alaska, kurang lebih 86 persen daerahnya sudah dapat dilihat fenomena mencairnya es secara permanen, es abadi yang tenggelam, banjir besar, badai yang hebat, dan erosi daerah pantai. Enam desa harus mengambil tindakan segera untuk memastikan keselamatan penduduknya. Dengan dana bantuan dari negara bagian, penduduk Yupik Eskimo di Newtok sekarang dapat mulai membangun kembali desa di tanah yang lebih tinggi dan lebih terlindungi. Pemerintah mengalokasikan tambahan US$13 juta untuk perlindungan Desa Yupik yang rapuh di tahun berikutnya.
http://ap.google.com/article/ALeqM5iWeAsairnfC4lqysPZN42yNHRUgAD91924D00

Selandia Baru membantu penduduk Pulau Kiribati dalam menghadapi perubahan iklim
Karena kenaikan permukaan air laut,  94.000 orang yang tinggal di Pulau Kiribati yang ada di daratan rendah harus memindahkan rumah mereka. Presiden Kiribati, Anote Tong telah menyampaikan ucapan terima kasihnya atas bantuan Selandia Baru yang mengizinkan keluarga Kiribati yang terkena dampak ini untuk berimigrasi dan berharap agar negara lain akan bertindak sama. Selandia Baru dan Kiribati juga telah menandatangani deklarasi bersama yang akan menyediakan Kiribati US$30 juta dalam pendanaan untuk upaya seperti proyek kota yang berkelanjutan.
http://www.radioaustralia.net.au/news/stories/200806/s2269300.htm?tab=latest
Orang Kanada di barat daya Kolombia bersiaga terhadap kenaikan permukaan laut
Laporan baru dari pemerintah federal Kanada mengatakan bahwa kenaikan permukaan laut satu meter dapat memberi dampak kepada 220.000 orang yang hidup di area pantai Vancouver. Permukaan air laut telah naik 4 sampai 5 mm setiap tahunnya. Laporan juga menyatakan bahwa jika air laut terus naik, maka 4600 hektar lahan pertanian dan 15.000 hektar area pemukiman di Kolumbia akan terkena banjir. Lois Jackson, walikota dari Delta, Kolombia, berkata: “Fenomena ini sekarang telah terjadi, dan bukan teori lagi.”
http://www.canada.com/theprovince/news/story.html?id=9d54cfd8-874f-4c89-bd64-f3f7e2b17bd1&k=25491
Pulau Tuvalu di Jepang Hampir Tenggelam
Ahli lingkungan Jepang, Shuichi Endo sedang mencoba mengambil photo Pulau Tuvalu yang dihuni oleh 10 ribu orang di negara kepulauan Pasifik untuk meningkatkan kesadaran akan ancaman serius dari penduduk di Pulau Tuvalu. Pulau ini terletak hanya beberapa meter di atas permukaan laut dan terancam tenggelam karena permukaan air laut  naik secara signifikan karena pemanasan global.
http://www.abc.net.au/ra/news/stories/200803/s2196990.htm?tab=pacific
 
Garis Pesisir Pantai Skotlandia Terkikis Akibat Perubahan Iklim
Pemerintah Skotlandia mengeluarkan laporan yang menyatakan erosi di pesisir sepanjang 740 mil, bersama dengan naiknya permukaan air laut. Air yang berubah menjadi semakin asam juga membahayakan satwa liar. Richard Lochhead, sekretaris kabinet urusan pedesaan dan lingkungan berkata tentang situasi darurat ini, “Ini terjadi sekarang dan kita harus bertindak.”
http://news.scotsman.com/scotland/740-miles-of-Scottish-coast.3960702.jp
Tingkat Kenaikan Air Laut Mungkin Lebih Tinggi Daripada Prediksi Sebelumnya
Selama konferensi ilmu geologi Eropa, ilmuwan-ilmuwan memprediksi bahwa mencairnya lapisan es dan memanasnya air laut bisa menaikkan ketinggian air laut sebesar 1,5 meter. Ramalan ini tiga kali lebih besar daripada yang dilaporkan oleh Panel Antarpemerintah untuk Perubahan Iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa (IPCC) tahun lalu. Temuan ini telah menaikkan keprihatinan dari para imuwan maupun para pemerintah dari negara-negara yang ada di tepi pantai  dan kepulauan. Dr. Benjamin Fong Chao adalah Dekan dari Institut Ilmu Bumi di Universitas Nasional Pusat di Taiwan serta mantan peneliti di NASA mengatakan: "Salah satu dampak utama dari pemanasan global adalah peningkatan level air laut. Hal ini benar-benar menjadi masalah yang serius karena bagian penting dari peradaban kita berada beberapa meter di atas permukaan laut. Jadi kenaikan air laut berapa pun dan kapan pun akan mempunyai dampak yang besar bagi ekonomi dunia dan kehidupan manusia. Sebagai negara kepulauan, Taiwan seharusnya sangat bersungguh-sungguh dengan masalah ini. Selain itu permukaan laut seperti thermometer yang menunjukkan keseriusan dari pemanasan global. Dalam pandangan itu, masalah kenaikan air laut harus dimonitor dari dekat." Berdasarkan analisis terakhir yang dilakukan oleh tim Inggris-Finlandia, permukaan laut selama 2000 tahun telah stabil. Pengukuran menunjukkan peningkatan hanya 2 cm di abad ke-18 dan 6 cm di abad ke-19, tapi tiba-tiba menjadi 19 cm atau lebih dari setengah kaki di abad yang lalu. Hal ini karena mencairnya lapisan sungai es. Bagi ahli iklim, angka yang kecil ini sangatlah berarti, dengan implikasi yang lebih kompleks dari yang dimengerti sejauh ini.
Kepulauan Torres Strait Dilanda Kenaikan Level Laut Karena Perubahan Iklim
Setengah dari penduduk kepulauan Torres Strait 18 Australia mengalami banjir dalam dua tahun terakhir sebagai akibat dari air pasang yang terus-menerus. Penduduk lokal percaya bahwa peningkatan banjir yang terus-menerus ini disebabkan oleh pemanasan global. Dr. Donna Green, seorang ilmuwan di Universitas New South Wales Australia, telah memulai bantuan secara pribadi kepada penduduk dengan mengatur lokakarya dan pertemuan untuk membantu mereka beradaptasi terhadap pengaruh perubahan iklim. Saat ini ada diskusi tentang berpindah ke area yang lebih tinggi sebagai satu-satunya cara melindungi mereka dari naiknya permukaan air laut. http://www.independent.co.uk/environment/climate-change/sinking-without-trace-australias-climate-change-victims-821136.html
Desa-desa Pantai di India Timur Akan Tenggelam
Kenaikan permukaan air laut sehubungan dengan perubahan iklim telah mengakibatkan lebih dari 100 keluarga dari Desa Satabhaya dan Kanhupur mencari tempat penampungan di pedalaman. Air diperkirakan telah naik paling sedikit 9 meter ke arah Desa Kanhupur hanya tahun ini saja dan telah membanjiri rumah-rumah, lahan pertanian, sekolah dasar, dan sumur yang digunakan oleh penduduk setempat. Di Satabhaya, sebuah kuil berusia 800 tahun yang berdiri dua kilometer dari laut 10 tahun yang lalu, sekarang berdiri di atas air pada waktu pasang.
http://southasia.oneworld.net/article/view/160270/1

Tips Berpartisiasi Mengatasi Pemanasan Global 

 (global warming) sudah menjadi isyu internasional. Anda tidak harus menjadi seorang superhero, presiden atau orang penting lainnya untuk menyelamatkan dunia. Metode mengatasi pemanasan global yang terbaik adalah dimulai dari diri Anda sendiri, dari lingkungan sekitar Anda dan dimulai dari hal-hal yang paling kecil. Berikut ini adalah Tips berpartisipasi mengatasi Pemanasan global:

1. Buka Jendela. saat menikmati akhir minggu di rumah, buka lebar-lebar jendela dan matikan AC. Selain bisa menikmati udara segar, Anda mengurangi penggunaan listrik yang otomatis mengurangi buangan CO2 ke udara. Anda juga tetap dapat merasa sejuk di rumah tanpa menggunakan AC sebagaimana posting artikel saya Tips Praktis Membuat Ruangan Sejuk Tanpa AC.
2. Gunakan Bus. Dibandingkan mobil pribadi yang hanya muat maksimal 5 hingga 8 orang, bus (angkutan umum) mampu mengangkut penumpang hingga puluhan orang dengan jumlah buangan as CO2 hampir sama.
3. Transportasi Ramai-Ramai. Jika terpaksa menggunakan mobil pribadi, ajak teman-teman ikut nebeng agar tidak menymbang CO2 lebih banyak lagi ke udara.
4. Bike To Work. Apabila Anda memiliki lokasi kantor yang tidak terlalu jauh, ada baiknya Anda menggunakan sepeda sebagai alat transportasi Anda, selain bebas polusi, kebugaran Anda pun dapat terjaga.
5. Hindari Plastik. Tiap tahun lebih dari 500 milyar kantong plastik diproduksi dan hany 3% di antaranya didaur ulang. Sedangkan sisanya menjadi sampah yang akan menghasilkan gas CO2 jika tertimbun di tanah.
6. Tanam Pohon. Satu pohon bisa menyerap satu ton CO2 sepanjang masa hidupnya. Jadi lindungi rumah Anda dengan pohon -menenduhkan plus membantu membersihkan udara.
7. Kurangi Kemasan. Mau kertas atau plastik, yang namanya kemasan selalu menjadi sampah. Jadilah konsumen yang ramah lingkungan. Jangan ambil tissue berlebihan, bawa tas sendiri saat berbelanja ke pasar swalayan, dan jika memungkinkan, bawa tumbler sendiri saat menikmati kopi di cofee shop.

Manfaat Olahraga Berenang

1. Membentuk otot
Saat berenang, kita menggerakkan hampir keseluruhan otot-otot pada tubuh, mulai dari kepala, leher, anggota gerak atas, dada, perut, punggung, pinggang, anggota gerak bawah, dan telapak kaki. Saat bergerak di dalam air, tubuh mengeluarkan energi lebih besar karena harus ‘melawan’ massa air yang mampu menguatkan dan melenturkan otot-otot tubuh.
2. Meningkatkan kemampuan fungsi jantung dan paru-paru
Gerakan mendorong dan menendang air dengan anggota tubuh terutama tangan dan kaki, dapat memacu aliran darah ke jantung, pembuluh darah, dan paru-paru. Artinya, berenang dapat dikategorikan sebagai latihan aerobik dalam air.
3. Menambah tinggi badan
Berenang secara baik dan benar akan membuat tubuh tumbuh lebih tinggi (bagi yang masih dalam pertumbuhan tentunya).
4. Melatih pernafasan
Sangat dianjurkan bagi orang yg terkena penyakit asma untuk berenang karena sistem crdiovaskular dan pernafasan dapat menjadi kuat. Penapasan kita menjadi lebih sehat, lancar, dan bisa pernafasan menjadi lebih panjang.
5. Membakar kalori lebih banyak
Saat berenang, tubuh akan terasa lebih berat bergerak di dalam air. Otomatis energi yang dibutuhkan pun menjadi lebih tinggi, sehingga dapat secara efektif membakar sekitar 24% kalori tubuh.
6. Self safety
Dengan berenang kita tidak perlu khawatir apabila suatu saat mengalami hal-hal yang tidak diinginkan khususnya yang berhubungan dengan air (jatuh ke laut dll).
7. Menghilangkan stres.
Secara psikologis, berenang juga dapat membuat hati dan pikiran lebih relaks. Gerakan berenang yang dilakukan dengan santai dan perlahan, mampu meningkatkan hormon endorfin dalam otak. Suasana hati jadi sejuk, pikiran lebih adem, badan pun bebas gerah.
Sebelum berenang, ag tubuh tidak ‘kaget’, dianjurkan melakukan gerakan pemanasan untuk mencegah kram otot sekaligus juga berfungsi untuk meningkatkan suhu tubuh dan detak jantung secara bertahap dan juga lakukan pendinginan setelah selesai berenang agar suhu tubuh dan detak jantung tidak menurun secara drastis dengan cara berenang perlahan-lahan selama 5 menit.
Untuk pemanasan dapat dimulai dengan melakukan gerakan-gerakan ringan, seperti mengayunkan tangan dan kaki atau berjalan-jalan di sekitar kolam renang selama 10-15 menit. Lalu secara bertahap mulailah dengan satu putaran menyeberangi kolam, lalu istirahatlah selama 30 detik beberapa kali dan puncaknya berenang selama 20-40 menit tanpa henti. Setelah beberapa minggu, latihan bisa ditingkatkan. Sebaiknya, berganti-ganti gaya renang supaya semua otot terlatih.
Satu-satunya ‘kekurangan’ dari jenis olahraga ini adalah ternyata kurang menguntungkan bagi kesehatan tulang. Ketiadaan gaya gravitasi bumi saat berenang justru berpengaruh buruk pada massa tulang. Untuk mengatasinya, Anda dapat menyelinginya dengan olahraga lain, seperti joging, berjalan kaki, atau bersepeda.